Ibu ...
Kasihmu tak akan mampu tergantikan
Sayangmu tak akan mampu tergadaikan
Di hari ini aku ingin mengadu kepadamu, Ibu
Bukan aduan kesedihanku
Tapi aduan betapa bahagianya aku
Bukan aduan tentang tangisku
Tapi aduan tentang tawaku yang selalu merekah
semua itu karena engkau, Ibu
Ibu ...
Izinkanlah aku untuk mencium kedua tanganmu,
mengecup keningmu dan kedua pipimu
Karena aku tertegun dalam tangis haru
dan ingin sekali memohon maaf kepadamu
Ibu ...
Aku adalah anakmu yang ingin mencintaimu kemaren,
sekarang dan selamanya
Anakmu tersayang,
Tidak ada komentar:
Posting Komentar